Arti Angka 20 dan 2-0 bagi San Antonio Spurs


VIVAnews – San Antonio Spurs melapangkan jalan ke final NBA musim 2011-12. Spurs juga mencetak rekor kemenangan 20 kali beruntun di pentas NBA untuk unggul 2-0 atas Oklahoma City Thunder.

Pada game 2 babak final playoff Wilayah Barat, Selasa 29 Mei 2012 malam waktu setempat, Tony Parker dan kawan-kawan kembali membungkam Thunder 120-111. Seperti dilansir Reuters, Rabu 30 Mei 2012, Spurs tampil mendominasi di hadapan pendukungnya di AT&T Center. Sepanjang kuarter 1 hingga kuarter 3, Spurs selalu unggul dalam perolehan poin.

Meski Thunder berusaha mengejar ketinggalan dengan mencetak 35 poin di kuarter terakhir, kemenangan tetap milik Spurs. Berkat kemenangan 101-98 di game 1, Spurs sementara memimpin 2-0 dari 7 game yang dijadwalkan.

Ini sekaligus kemenangan beruntun ke-20 Spurs sepanjang babak playoff musim ini. Torehan tersebut melampaui capaian 19 kemenangan Los Angeles Lakers pada 2001. Namun, Lakers masih mencatatkan rekor 33 kali tak terkalahkan sepanjang musim reguler pada 1972 silam.

Pada pertandingan kali ini, Parker tampil gemilang dengan membukukan 34 poin dan 8 assist. Sedangkan Manu Ginobili turut mempersembahkan 20 poin. Di kubu Thunder, Kevin Durant menjadi pencetak angka terbanyak dengan 31 poin.

Thunder masih memiliki kesempatan membayar dua kekalahan tersebut. Tim besutan Scott Brooks ini giliran menjamu Spurs di Chesapeake Energy Arena di game 3, Kamis 31 Mei 2012 malam waktu setempat. (one)

0 Comments and Thoughs for "Arti Angka 20 dan 2-0 bagi San Antonio Spurs"